Pendidikan Profesi Ners merupakan program profesi keperawatan sebagai lanjutan dari program sarjana keperawatan.
Pendidikan profesi ners memiliki besaran 36 sks yang dilaksanakan dalam 2 semester atau 1 tahun dengan gelar akademik S. Kep, Ns (Sarjana Keperawatan Ners).
Program ners ini dilakukan di rumah sakit tipe B pendidikan, puskesmas, rumah sakit jiwa, dan daerah binaan.